Minggu, 20 Maret 2011

Kisah dibalik rasi bintang


ORION ( Si Pemburu )

 Si Bintang Belantik ini tampak jelas pada pukul 21:00 selama bulan Januari . Orion paling mudah dikenali di angkasa antara lintang +85° dan -75°. Dalam budaya Jawa, deretan tiga bintang sabuk dan bintang pedang Orion disebut  atau dianggap sebagai rasi Waluku atau Bintang Bajak
*Mitologinya :
Kesombongan Orion sebagai pemburu terhebat di dunia didengar oleh Hera, istri Zeus , si raja para Dewa . Hera lalu mengirim kalajengking yang menyengat Orion hingga tewas. Zeus yang tak menyangka tragedy seperti ini terjadi , menempatkan Orion di langit. Nggak ketinggalan si kalajengking juga dikirim kelangit sebagai rasi Scorpius.

URSA MAJOR 

Di bulan April , kita biasa melihat si beruang besar dengan Dubhe sebagai bintang tercerahnya . Rasi dengan lintang +90° dan -30° ini terlihat jelas pada pukul 21.00
*Mitologinya :
Sebagai rasi bintang paling nge-top , ternyata ceritanya berawal dari rasa sakit hati akibat perselingkuhan . Menurut mitologi Yunani , Zeus jatuh cinta pada Callisto , putrid raja Arcadia. Sumpah Callisto untuk tetap menjaga keperawanannya sampai kapan pun, membuat Zeus ingin mendapatkannya. Namun begitu Hera mengetahui ulah Zeus , ia mengubah Callisto menjadi seekor beruang . Zeus pun kemudian mengirim beruang itu ke langit sebagai rasi yang memiliki 6 bintang terang.

URSA MINOR

Si beruang kecil, dalam dunia maritime disebut dengan rasi Bintang Biduk atau Bintang Tujuh. Ia sering dipakai para pelaut sebagai penunjuk arah Utara . Ursa Minor terbentuk dari tujuh bintang yang membentuk gayung air. Biasanya muncul antara lintang +90° dan -10°, selama bulan Juni.
*Mitologinya :
Waktu Arcas (putra Zeus dan Callisto) berumur 15 tahun, ia berteu seekor beruang besar yang aneh saat sedang berburu di hutan. Beruang itu seperti memandanginya dalam-dalam. Ia tak tahu kalau itu merupakan jelmaan ibunya sendiri, Callisto yang diubah Hera. Saat Arcas bersiap untuk membunuh si beruang besar dengan panah, Zeus menghalanginya dan mengubah Arcas menjadi beruang kecil untuk menemani sang bunda di langit.

HERCULES

Rasi bintang ini mulai muncul dalam musim semi di bulan April. Hercules tampak paling jelas selama bulan Juli, dilangit sebelah Utara. Ia lalu meredup di langit malam pada bulan Oktober
*Mitologinya :
Hercules adalah putra Zeus yang menikahi seorang wanita bumi bernama Alcmene. Mengetahui ini, Hera marah besar dan berusaha membunuh bayi Hercules dengan mengirim dua monster ke dalam tempat tidur nya. Hebatnya, bayi Hercules berhasil membunuh monster-monster tersebut! Sebagai kesayangan para dewa, Hercules kemudian dikirim ke langit dan menjadi rasi bintang terbesar ke-5.

CASSIOPEIAE

Rasi bintang ini cukup mudah dilihat karena bentuknya mirip huruf *W* . Terlihat sepanjang tahun di belahan bumi Utara antara lintang +90° dan -20° dan tampak paling jelas pada pukul 21:00 selama bulan November
*Mitologinya :
Cassiopeiae melambangkan ratu legenda dari Ethiopia . Suatu hari Cassiopeiae sesumbar bahwa dia dan putrinya Andromeda jauh lebih cantik dari para peri laut. Dewa laut, Poseidon merasa jengkel mendengar itu . Ia lalu mengirim monster laut bernama Cetus untuk menghukum Cassiopeiae . Cetus hampir saja memakan sang ratu , bila Perseus tidak datang menyelamatkan . Poseidon akhirnya menghukum sang ratu dengan mendudukkannya di atas sebuah kursi yang selalu berputar dan membuat sering terjungkir ke bawah, sepanjang setengah tahun lamanya. Bintang berbentuk *W* itulah kursi Cassiopeiae.

CANIS MAJOR

Rasi bintang yang terletak di sebelah tenggara rasi Orion ini muncul antara lintang +60° dan -90°. Masih ingat tokoh Sirius Black di serial Harry Potter? Ternyata dalam dunia rasi bintang, Sirius adalah bintang paling cerah ke-5 bintang terang Canis Major, yang juga terkenal dengan istilah “bintang anjing”
*Mitologinya :
Canis Major mewakili sosok anjing mitologi Yunani bernama Laelaps, sebagai hadiah Zeus pada dewi Europa . Saking cepatnya Canis Major berlari , Zeus un mengirimkannya ke langit. Mitologi lain mengatakan bahwa Canis Major juga dianggap sebagai anjing pemburu Orion yang membantunya melawan Taurus.


 

My Blog List

Friends

Popular Posts