Sabtu, 12 Maret 2011

romantic gadget


MP3 FOR LOVER 


Gadget ini bisa membuat suasana valentine makin romantic . Mp3 player yang disengaja di desain untuk pasangan kekasih ini nggak hanya bisa disatukan menjadi bentuk hati warna merah , tapi bisa juga dimainkan secara terpisah.  Gadget ini cocok buat kita yang lagi long distance relationship. Bentuknya memang “broken heart” tapi lihat ada wajah penuh cinta di masing-masing kepingnya. Nggak hanya bisa memainkan lagu-lagu favorit kita dan pacar , Mp3 player ini bisa juga difungsikan sebagai USB penyimpan data , dan bisa dijadikan kalung juga. Ditambah dengan dua earphone , jadi kita nggak perlu rebutan untuk mendengarkan lagu sebanyak yang kita mau.



HEART KEY LOCK USB DRIVE 


Sekilas, gadget ini terlihat seperti liontin bertahtahkan berlian yang mewah. Tapi jang tertipu dulu, karena sebenarnya ini adalah sebuah USB drive yang khusus dibuat sebagai kado romantic sepasang kekasih. USB drive ini berkapasitas cukup besar, yaitu 2GB jadi bisa banget kalau mau menyimpan segala bentuk data.


ROSE DIGITAL RECORDER 



Ada yang bilang, jangan pernah menerima kalau ada cowok yang member bunga palsu ke kita . Tapi jangan dulu, jangan langsung menolak kalau ada yang member kita bunga mawar palsu yang satu ini. Rose Digital Recorder adalah alat perekam berbentuk bunga mawar , yang cocok banget untuk menyatakan cinta. Alat perekam atau mikrofonnya sendiri terletak pada tangkainya, dengan speaker yang tersembunyi diantara mahkota bunga. 



PING LAMP 



Ini dia gadget tercanggih khusus buat couple . Ping lamp , lampu yang bisa dibelah dua ini bisa “merasakan mood kita loh. Bahkan, saat lampu ini dipisahkan jadi dua bagian. Saat ada di dekat lampu ini , kita akan tahu apakah si pacar sedang memikirkan kita. Begitu juga sebaliknya.  Jadi , lampu ini terhubung dengan jaringan internet tanpa kabel atau wi-fi . Saat pasangan mu menghidupkan lampu , lalu memikirkan tentang kita , lampu  akan mengirimkan sinyal yang kemudian bisa diterima lewat nyala ping lamp yang ada di tempat kita



RECORDABLE PHOTO CARD 



Cara lain buat memberikan ucapan Valentine adalah lewat kartu ucapan . Kalau kartu biasa dianggap sudah “so last year”, coba deh greeting card yang satu ini. Selain bisa kita tambahin dengan foto dan tulisan ungkapan perasaan , kartu ini juga bisa merekam suara loh.



0 komentar:

Posting Komentar

 

My Blog List

Friends

Popular Posts